ALAT PENDETEKSI JARAK AMAN MENONTON TELEVISI MENGGUNAKAN DETEKSI WAJAH BERBASIS RASPBERRY PI

Ganda, Muhammad Firza Prama (2015) ALAT PENDETEKSI JARAK AMAN MENONTON TELEVISI MENGGUNAKAN DETEKSI WAJAH BERBASIS RASPBERRY PI. Diploma thesis, POLITEKNIK PERKAPALAN NEGERI SURABAYA.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Televisi merupakan salah satu dari media informasi yang umum digunakan. Namun, televisi memiliki dampak negatif yang dapat mengakibatkan kelelahan mata, hal ini disebabkan oleh radiasi dari layar televisi. Layar jenis CRT menghasilkan tingkat radiasi yang lebih tinggi dibandingkan LCD. Kelelahan yang terjadi pada mata dapat mengakibatkan efek negatif diantaranya adalah masalah rabun hingga kebutaan. Untuk menghindari masalah kelelahan mata yang disebabkan oleh layar televisi, maka pengguna setidaknya melakukan istirahat ketika sudah menatap layar selama dua jam dalam keadaan intens. Namun terkadang pengguna televisi kurang memperhatikan aspek penting tersebut. Dalam penelitian ini, dibuatlah Implementasi Metode Face Detection Pada Alat Pendeteksi Jarak Aman Sebagai Upaya Untuk Menjaga Kesehatan Mata Saat Menonton Televisi. Alat ini menggunakan face detection sebagai pengukur jarak antara manusia dan televisi. Alat bekerja menggunakan kamera dan Raspberry Pi sebagai pengolah citra untuk mendeteksi keberadaan manusia di depan televisi. Alarm akan berbunyi apabila jarak yang dideteksi terlalu dekat. Ketika waktu menonton telah mencapai dua jam, maka alat akan mematikan televisi melalui relay. Dari hasil penelitian ini keseluruhan sistem dapat bekerja sesuai dengan standar televisi yang digunakan sistem dapat menentukan pendeteksian jarak aman dengan hasil rata-rata jarak mulai 120 cm. sedangkan untuk pendeteksian jarak jauh, didapatkan hasil yang sama yaitu pada 210 cm. Sedangkan untuk timer dan buzzer dapat bekerja dengan baik sesuai dengan cara kerja sistem.. Kata kunci: Televisi, Face Detection, Kamera, Raspberry Pi ABSTRACT Television is one of information media that widely used. Television have negative effect that can cause eye fatigue to its user because of the screen radiation. Especially on CRT screen, radiation produced is higher than LCD (Liquid Crystal Display) screen. Eye fatigue can cause nearsightedness and at higher risk, blindness. To avoid such problem, television user must take a break after two hours of watching television. However, people will often ignore that important aspect. In this research, face detection method is implemented for safety distance measuring device for watching television using raspberry pi to maintain eye health when watching television. This device is using face detection method for analyzing safe distance between human and television. A camera and raspberry pi is used for image processing to detect human distance in front of television. Alarm will turn on if the distance between human and television is too close, so human will move further from television. After two hours, the device will turn off the television using relay. The result of this research is system work properly according to television standard that is being used. System can decide whether the distance within safety range with detection result is begin at 120 cm. whereas for far distance detection have identical result at 210cm. Timer and buzzer can work properly according system’s working method. Keyword: Television, Face Detection, Camera, Raspberry Pi

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Jurusan Teknik Kelistrikan Kapal > D4 Teknik Otomasi
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 08 Sep 2018 03:34
Last Modified: 08 Sep 2018 03:34
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/417

Actions (login required)

View Item View Item