PENERAPAN METODE PARTICLE SWARM OPTIMIZATION DENGAN FUZZY ADAPTIVE INERTIA WEIGHT PADA PERENCANAAN LINTASAN OPTIMAL MOBILE ROBOT

LAWIJAYA, LUTFI (2020) PENERAPAN METODE PARTICLE SWARM OPTIMIZATION DENGAN FUZZY ADAPTIVE INERTIA WEIGHT PADA PERENCANAAN LINTASAN OPTIMAL MOBILE ROBOT. Diploma thesis, Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.

[img] Text
0916040009 - Lutfi Lawijaya - Penerapan Metode _i_Particle Swarm Optimization__i_ dengan _i_Fuzzy Adaptive Inertia Weight__i_ pada Perencanaan Lintasan Optimal _i_Mobile Robot__i_.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Pada penelitian ini dikembangkan sebuah sistem perencanaan lintasan pada bidang dua dimensi dengan jarak tempuh paling pendek, paling aman dari halangan, serta sudut belok yang paling halus (lintasan mendekati 180 derajat). Hasil pencarian lintasan terbaik yang telah didapatkan kemudian ditelusuri oleh mobile robot berbasis mikrokontroler. Sistem ini menerapkan Particle Swarm Optimization sebagai metode untuk mencari lintasan optimal. Serta menggunakan Fuzzy Adaptive Inertia Weight demi nilai bobot inersia yang lebih baik. Hasil dari pencarian merupakan matriks lintasan yang berisi kumpulan titik koordinat (Waypoint). Dari kumpulan titik koordinat yang dihasilkan, rata-rata perbandingan jarak tempuh yang dihasilkan dengan jarak tempuh titik ke titik langsung tanpa adanya halangan untuk 1 halangan, 3 halangan, dan 5 halangan adalah berturutturut 1,0185, 1,0527 dan 1,1212. Waypoint yang didapat berhasil diikuti oleh mobile robot tanpa menabrak halangan. Dengan kecepatan 750 langkah/detik, diperoleh waktu tempuh di bawah 60 detik untuk keseluruhan percobaan dan ratarata error penelusuran 0,0341%.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: No. Inventaris : 6007/TO-16/2020 Lokasi TA : 361
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci : Fuzzy Adaptive Inertia Weight, Mobile robot, mikrokontroler, Particle Swarm Optimization, perencanaan lintasan.
Subjects: TO - Teknik Otomasi > Prototype
Divisions: Jurusan Teknik Kelistrikan Kapal > D4 Teknik Otomasi
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 13 May 2022 01:45
Last Modified: 13 May 2022 01:45
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/4138

Actions (login required)

View Item View Item