ARIFIN, SALSABILA DINDA AZZAHRA (2021) GEJALA COMPUTER VISION SYNDROME PADA PEKERJA DENGAN VISUAL DISPLAY TERMINAL STUDI KASUS DIVISI PRODUKSI PERUSAHAAN GALANGAN KAPAL. Diploma thesis, Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.
Text
0517040072 - Salsabila Dinda Azzahra Arifin - Gejala _i_Computer Vision Syndrome__i_ Pada Pekerja Dengan _i_Visual Display Terminal__i_ Studi Kasus Divisi Produksi Perusahaan Galangan Kapal.pdf Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
Abstract
Proses produksi kapal menggunakan Visual Display Terminal (VDT) yang berisiko penyakit Computer Vision Syndrome (CVS) dan dapat menyebabkan penurunan produktivitas kerja. Penelitian ini bertujuan mengidentifikasi gejala CVS pada pekerja dengan VDT dan faktor yang mempengaruhinya. Gejala CVS diidentifikasi dengan Kuesioner Identifikasi Gejala CVS, pengembangan dari jurnal klinikal identifikasi CVS. Pengukuran faktor individu (jenis kelamin, usia, masa kerja, lama kerja, waktu rehat, penggunaan alat bantu penglihatan) menggunakan kuesioner faktor risiko gejala CVS, faktor lingkungan (intensitas pencahayaan lokal, intensitas pencahayaan umum, tinggi kursi, tinggi meja) dan faktor komputer (jarak mata pada VDT, sudut penglihatan) menggunakan observasi di lokasi. Hasil uji validitas dan uji reliabilitas kuesioner didapatkan valid dan reliabel sehingga dapat digunakan untuk mengidentifikasi gejala CVS. Analisa penelitian menggunakan Regresi Logistik Biner menunjukkan pencahayaan umum (p-value=0,02) memiliki pengaruh terhadap kejadian gejala CVS. Sedangkan jenis kelamin (p-value=0,24), usia (p-value=0,28), masa kerja (p-value=0,92), lama kerja (p-value=0,1), waktu rehat (p-value=0,1), penggunaan alat bantu penglihatan (p-value=0,1), pencahayaan lokal (p-value=0,48), tinggi kursi (p-value=0,14), tinggi meja (p-value=0,76), jarak mata (p-value=0,76), dan sudut penglihatan (p-value=0,99) tidak berpengaruh terhadap kejadian gejala CVS. Rekomendasi yang diberikan adalah menambahkan lampu dan mengganti yang rusak, melakukan safety talk menyesuaikan jadwal HSE divisi, memasang poster pada buletin dan melakukan perawatan ruangan dengan teratur.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Additional Information: | No. Inventaris : 5820/K3-17/2021 Lokasi TA : 851 |
Uncontrolled Keywords: | Kata kunci: Computer Vision Syndrome, Intensitas Pencahayaan Umum, Kuesioner Identifikasi Gejala CVS, Regresi Logistik Biner, Visual Display Terminal. |
Subjects: | K3 - Teknik Keselamatan dan Kesehatan Kerja > Perilaku K3 (Behavior Based Safety) |
Divisions: | Jurusan Teknik Permesinan Kapal > D4 Teknik Keselamatan dan Kesehatan kerja |
Depositing User: | Unnamed user with email repository@ppns.ac.id |
Date Deposited: | 27 Apr 2022 01:22 |
Last Modified: | 27 Apr 2022 01:22 |
URI: | http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/4047 |
Actions (login required)
View Item |