DESAIN SISTEM PERPIPAAN DISTRIBUSI JARINGAN GAS BUMI UNTUK RUMAH TANGGA DI TANJUNG MORAWA

HERDIANTO, JOHAN (2021) DESAIN SISTEM PERPIPAAN DISTRIBUSI JARINGAN GAS BUMI UNTUK RUMAH TANGGA DI TANJUNG MORAWA. Diploma thesis, Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.

[img] Text
0817040037 - Johan Herdianto - Desain Sistem Perpipaan Distribusi Jaringan Gas Bumi untuk Rumah Tangga di Tanjung Morawa.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (13MB)

Abstract

Pemanfaatan gas alam di Indonesia hingga saat ini masih belum optimal, termasuk pada sektor Rumah Tangga. Penulis merencanakan media distribusi Gas Alam pada sektor rumah tangga dengan total demand 177,775 m3 /h. Pada desain jaringan pipa distribusi ini terbagi menjadi 3 segmen, yaitu segmen Pipa Distribusi Tekanan Tinggi (DTT) menggunaka material API 5L garde B dengan didapatkan wall thickness sebesar 5,487 mm, Pipa Distribusi Tekanan Menengah (DTM) menggunakan material PE 180 mm dengan didapatkan wall thickness sebesar 16,36 mm, serta Pipa Distribusi Tekanan Rendah (DTR) menggunakan material PE 120 mm dengan didapatkan wall thickness sebesar 11,36 mm. pipa DTT adalah segmen pipa aboveground, maka diperlukan adanya pipe span dengan nilai jarak maximum allowable span sebesar 8,087 m. Dilakukan pula Simulasi Hidrolika menggunakan Perangkat lunak Pipeline Studio didapatkan beberapa variable seperti nilai pressure drop serta Velocity-nya. Dimana nilai pressure drop pada jaringan pipa distribusi ini masih berada dibawah nilai pressure drop yang diizinkan mengacu pada API RP-14E sebesar 0,11 barg/100m. dan nilai velocity-nya masih berada dibawah nilai velocity yang diizinkan mengacu pada Norsok Standard P-001 sebesar 18,3 m/s. Sehingga berdasarkan simulasi hidrolika dengan menggunakan perangkat lunak PipelineStudio dapat dikatakan desain sistem perpipaan distribusi jaringan gas untuk rumah tangga di Tanjung Morawa dapat dikatakan bekerja dengan baik.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: No. Inventaris : 5977/TP-17/2021 Lokasi TA : 363
Subjects: TPP - Teknik Perpipaan > Piping design & Strees Analysis
Divisions: Jurusan Teknik Permesinan Kapal > D4 Teknik Perpipaan
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 21 Apr 2022 01:37
Last Modified: 21 Apr 2022 01:37
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/3977

Actions (login required)

View Item View Item