ANALISIS TEGANGAN DAN OPTIMASI KETEBALAN INSULASI PIPA OUTLET INDIRECT HEATER MENUJU FWKO TANK PADA OIL PLANT SEMBERAH - SANGATA FIELD

DEWANTI, ELISA (2021) ANALISIS TEGANGAN DAN OPTIMASI KETEBALAN INSULASI PIPA OUTLET INDIRECT HEATER MENUJU FWKO TANK PADA OIL PLANT SEMBERAH - SANGATA FIELD. Diploma thesis, Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.

[img] Text
0817040006 - Elisa Dewanti - Analisis Tegangan dan Optimasi Ketebalan Insulasi Pipa _i_Outlet Indirect Heater__i_ Menuju FWKO Tank pada _i_Oil Plant__i_ Semberah-Sangata _i_Field__i_.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Proyek pembangunan Oil Plant Semberah-Sangatta Field, dibangun sebagai fasilitas baru untuk menggantikan fasilitas sewa sebelunya. Pada proyek tersebut terdapat desain line PL-123-A013-4” yang mengalirkan fluida dari indirect heater menuju Wash (FWKO) Tank dengan temperatur operasi yang cukup tinggi sebesar 217,4 F. Jalur perpipaan tersebut tidak memiliki insulasi, sehingga perlu dilakukan penambahan insulasi agar temperature fluida terjaga. Selain itu pipa ini memiliki desain pipe support yang tidak ekonomis. Dilakukan pemilihan insulasi yang optimal berdasarkan nilai heatloss yang rendah, ratio penurunan temperatur tidak lebih 15% dari temperature desain, nilai tegangan dari analisa menggunakan software stress analysis aman dibawah batas ijin allowable stress berdasarkan ASME B31.3 serta total biaya yang dikeluarkan terjangkau. Berdasarkan perhitungan tersebut dari sembilan variasi, dipilih material Rockwool tebal 25 mm. Nilai heatloss untuk material tersebut sebesar 786,90 Watt, dan penurunan temperaturnya sebesar 1,468 %. Nilai tegangan akibat pembebanan sustain, thermal dan occasional pipa dengan insulasi rockwool 25 mm pada keseluruhan segmen dibawah batas ijin allowable stress. Dari segi ekonomis material ini cukup terjangkau dengan total biaya Rp 4.345.500. Selanjutnya dilakukan pemilihan desain steel structure pipe support. Dari tiga varisai desain berdasarkan analisa ekonomis yang paling terjangkau adalah desain ketiga yaitu support pipa tipe UBold dipasang pada struktur besi model T-post bahan WH-beam 150x75 dengan total biaya sebesar Rp3.072.040.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: No. Inventaris : 5954/TP-17/2021 Lokasi TA : 340
Uncontrolled Keywords: ekonomis, heat loss, insulasi, pipe support, stress analysis
Subjects: TPP - Teknik Perpipaan > Piping design & Strees Analysis
Divisions: Jurusan Teknik Permesinan Kapal > D4 Teknik Perpipaan
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 19 Apr 2022 07:36
Last Modified: 19 Apr 2022 07:36
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/3943

Actions (login required)

View Item View Item