ANALISIS PERCEPATAN PROYEK KAPAL PATROLI DENGAN METODE PRECEDENCE DIAGRAM METHOD DAN TIME COST TRADE OFF

WARDANI, PALUPI KUSUMA (2021) ANALISIS PERCEPATAN PROYEK KAPAL PATROLI DENGAN METODE PRECEDENCE DIAGRAM METHOD DAN TIME COST TRADE OFF. Diploma thesis, Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.

[img] Text
1117040050 - Palupi Kusuma Wardani - Analisis Percepatan Proyek Kapal Patroli dengan Metode (i)Precedence Diagram Method(_i) dan (i)Time Cost Trade Off(_i).pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Sebagai perusahaan yang bergerak di bidang konstruksi kapal fiber, PT Samudera Sinar Abadi harus mempunyai daya saing yang tinggi, untuk mewujudkan hal tersebut maka perusahaan ini harus mengadakan kapal sesuai spesifikasi dan jadwal waktu yang telah ditentukan di kontrak. PT Samudera Sinar Abadi telah terjadi keterlambatan kedatangan material FRP dari supplier sehingga membuat keterlambatan progress pada minggu ke 10 sampai 11 pada pengerjaan moulding superstructure kapal, pengerjaan moulding superstructure memiliki durasi normal pada minggu ke 6 sampai 11, tetapi karena keterlambatan tersebut pengerjaan moulding superstructure terselesaikan pada minggu ke 6 sampai 14. Oleh karena itu dilakukan penelitian untuk diperoleh durasi dan biaya yang optimum. Metode yang digunakan yaitu PDM (Precedence Diagram Method) dan TCTO (Time Cost Trade Off). Hasil penelitian didapatkan penjadwalan ulang setelah crashing dan pemilihan alternatif terbaik. Jika tidak dilakukan percepatan maka total durasi menjadi 194 hari, maka dilakukan crashing sampai didapatkan total durasi 180 yaitu sesuai dengan durasi perencanaan. Alternatif lembur memiliki total biaya Rp 2.136.687.652,76 dan selisih total biaya antara alternatif lembur dan durasi normal yaitu Rp 13.958.652,76. Alternatif penambahan tenaga kerja memiliki total biaya Rp 2.140.681.715 dan selisih total biaya antara alternatif penambahan tenaga kerja dan durasi normal yaitu Rp 17.952.715. Jika proyek dibiarkan terlambat maka akan dikenakan denda sebesar Rp 29.718.206. Berdasarkan hasil tersebut penerapan alternatif penambahan jam kerja (lembur) lebih efisien untuk diterapkan perusahaan pada saat melakukan percepatan durasi agar terhindar dari keterlambatan proyek.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: No. Inventaris : 6236/MB-17/2021 Lokasi TA : 107
Uncontrolled Keywords: Optimasi Durasi dan Biaya, Crashing, TCTO (Time Cost Trade Off), PDM (Precedence Diagram Method), Alternatif Penambahan Jam Kerja (Lembur) dan Penambahan Tenaga Kerja
Subjects: MB - Manajemen Bisnis > Manajemen Operasi dan Produksi
Divisions: Jurusan Teknik Bangunan Kapal > D4 Manajemen Bisnis Maritim
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 12 Apr 2022 03:12
Last Modified: 12 Apr 2022 03:12
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/3848

Actions (login required)

View Item View Item