ANALISIS SATISFACTION NOTE PADA 2 KAPAL BERBEDA DAN PENGARUH TERHADAP BERBAGAI PIHAK TERKAIT DI PT. GAPURA SHIPYARD (DESKRIPTIF KUALITATIF)

FAUZI, AHMAD (2021) ANALISIS SATISFACTION NOTE PADA 2 KAPAL BERBEDA DAN PENGARUH TERHADAP BERBAGAI PIHAK TERKAIT DI PT. GAPURA SHIPYARD (DESKRIPTIF KUALITATIF). Diploma thesis, Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.

[img] Text
0218030024 - Ahmad Fauzi - Analisis i Satisfaction Note _i pada 2 Kapal Berbeda dan Pengaruh Terhadap Berbagai Pihak Terkait di PT. GAPURA SHIPYARD (DESKRIPTIF KUALITATIF).pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Kapal Penumpang / KMP merupakan salah satu alat transportasi yang masih di gunakan sampai saat ini. Seperti KMP Karya Maritim 1 dan KMP Pancar Indah. KMP Karya Maritim 1 adalah salah satu kapal penumpang yang melakukan pelayaran di area pelayaran Jawa – Bali, sedangkan KMP Pancar Indah melakukan pelayaran di area Ketapang - Gilimanuk. Seiring berjalannya waktu, kapal pasti akan mengalami kerusakan, baik kerusakan fisik pada lambung maupun pada komponen lainnya, seperti mesin kapal. Sehingga perlu dilakukan survey yang sudah ditetapkan oleh Biro Klasifikasi Indonesia (BKI) meliputi Annual Survey, Intermediate Survey, dan Special Survey. Seperti pada kedua kapal tersebut yang melakukan reparasi kapal di PT. GAPURA SHIPYARD Madura. Setelah arrival meeting dan persetujuan dari berbagai pihak tentang apa apa saja yang akan di reparasi, maka dibuatlah rincian Work Order (WO) hingga selanjutnya akan direncanakan penjadwalan reparasi kapal sesuai dengan kerusakan yang terjadi pada kapal tersebut. Proses reparasi membutuhkan waktu tersendiri hingga dirasa pekerjaan reparasi sudah selesai, maka dibuatlah Dokumen Satisfaction Note (SN) oleh pihak Ship Superintendent. Pada pembuatan dokumen tersebut, akan membahas tentang perkembangan dan factor penyebab yang mengakibatkan terlambatnya pembuatan Dokumen Satisfaction Note tersebut. Sehingga diketahui pada KMP Karya maritim 1 tidak ditemukan keterlambatan pekerjaan yang mengakibatkan proses pembuatan dokumen Satisfaction Note tersebut berjalan lancar dan selesai tepat waktu. Namun pada KMP Pancar Indah terdapat hambatan dari beberapa faktor, seperti kedatangan material Owner yang terlambat dan faktor cuaca yang tidak mendukung saat proses pengecatan. Sehingga proses pembuatan dokumen SN sedikit terlambat dan berpengaruh pada pihak lainnya. Pihak yang terpengaruh yaitu bagian keuangan , karena dokumen tersebut digunakan sebagai lampiran tambahan untuk penagihan kepada pemilik kapal dan pencairan dana pada pekerja / Sub. Kontraktor.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: No. Inventaris : 5530/SB-18/2021 Lokasi TA : 335
Uncontrolled Keywords: Kapal KMP, Satisfaction Note, Work Order, Ship Superintendent.
Subjects: SB - Teknik Bangunan Kapal > Perbaikan Kapal (Ship Repair)
Divisions: Jurusan Teknik Bangunan Kapal > D3 Teknik Bangunan Kapal
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 24 Dec 2021 03:40
Last Modified: 24 Dec 2021 03:40
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/3475

Actions (login required)

View Item View Item