PERANCANGAN KAPAL BERTENAGA LISTRIK UNTUK MENINGKATKAN PARIWISATA DI WADUK GONDANG LAMONGAN

Lestari, Fitria Indah (2021) PERANCANGAN KAPAL BERTENAGA LISTRIK UNTUK MENINGKATKAN PARIWISATA DI WADUK GONDANG LAMONGAN. Diploma thesis, Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.

[img] Text
0117040047 - Fitria Indah Lestari - Perancangan Kapal Wisata Bertenaga Listrik Untuk Meningkatkan Pariwisata di Waduk Gondang Lamongan.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

Waduk Gondang berada di wilayah kabupaten Lamongan yang memiliki potensi pariwisata yang besar sebagai wahana rekreasi yang berbasis alam. Tetapi dari segi pengunjunganya mengalami penurunan, sehingga diperlukan perbaikan sarana penunjang seperti kapal wisata yang lebih baik. Penelitian ini dimaksudkan sebagai usulan konsep rancangan kapal wisata baru dengan lambung katamaran untuk meningkatkan pariwisata waduk Gondang. Dalam penelitian ini dilakukan beberapa tahap perancangan yaitu penentuan ukuran utama, membuat rencana garis, rencana umum, perhitungan konstruksi, analisis stabilitas, analisis olah gerak dan perhitugan biaya. Pemilihan mesin didasarkan pada hasil perhitungan daya yang sesuai untuk ketahanan terhadap kapal. Mesin yang dipilih yaitu mesin tenaga propulsi elektrik sebagai alternatif baru yang ramah lingkungan. Dari hasil analisis teknis didapatkan ukuran kapal Loa: 10,54 m, B: 4,04 m, B 1 : 1,0 m, H: 1,37 m, T: 0,57 m, Cb: 0,517 dan Vs: 7 knots. Daya mesinnya 10,5 HP dan kapasitas baterainya 420 Ah. Pada perhitungan konstruksi didapatkan berat kapal aluminium 5,74 ton, berat kapal FRP 5,29 ton dan berat kapal HDPE 4,293 ton. Pada analisis stabilitas telah memenuhi standart IMO, serta olah geraknnya telah memenuhi kriteria NORDFORSK 1987. Hasil estimasi biaya pembangunan kapal aluminium sebesar Rp1.066.853.585,00 kapal FRP sebesar Rp 987.509.156,00 dan kapal HDPE sebesar Rp1.052.255.082,00.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: No. Inventaris : 5502/DC-17/2021 Lokasi TA : 582
Uncontrolled Keywords: Waduk Gondang, kapal wisata, catamaran, listrik.
Subjects: DC - Teknik Perancangan dan Konstruksi Kapal > Konstruksi Kapal (Ship Construction)
Divisions: Jurusan Teknik Bangunan Kapal > D4 Teknik Perancangan dan Kontruksi Kapal
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 23 Dec 2021 01:45
Last Modified: 23 Dec 2021 01:45
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/3447

Actions (login required)

View Item View Item