ANALISIS PERBAIKAN STABILITAS KAPAL BANTUAN PEMERINTAH UNTUK NELAYAN DI DESA TANJUNG WIDORO

MUTTAQI, AHMAD (2021) ANALISIS PERBAIKAN STABILITAS KAPAL BANTUAN PEMERINTAH UNTUK NELAYAN DI DESA TANJUNG WIDORO. Diploma thesis, Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.

[img] Text
0118030005 - Ahmad Muttaqi - Analisis Perbaikan Stabilitas Kapal Bantuan Pemerintah Untuk Nelayan Di Desa Tanjung Widoro.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Dalam rangka memaksimalkan pemanfaatan di sektor maritim, pemerintah pusat maupun pemerintahan daerah berupaya untuk memberikan bantuan baik berupa kapal, alat tangkap, mesin kapal bahkan bibit budidaya perairan untuk kesejahteraan masyarakatnya. Dengan adanya program-program bantuan dari pemerintah, diharapkan dapat meningkatkan perekonomian masyarakat dan mampu meningkatkan taraf perekonomian masyarakat tersebut. Namun terdapat kasus pada kapal bantuan dari pemerintahan Jawa Timur untuk nelayan Desa Tanjung Widoro. Kapal yang rencananya digunakan sebagai kapal bantu dan kapal pariwisata tersebut tidak digunakan dalam kurun waktu lebih dari 2 tahun. Kapal tersebut tidak dipergunakan sebagaimana mestinya karena dianggap memiliki stabilitas yang buruk. Kapal tersebut sempat dimodifikasi oleh komunitas nelayan setempat dengan menambahkan pipa sebagai penambah daya apung di samping kanan-kiri kapal. Namun dengan penambahan pipa ini, menyebabkan gelombang yang menghantam pipa naik membasahi penumpang kapal. Oleh karena itu, diperlukan solusi lain untuk memperbaiki stabilitas kapal tersebut. Dengan memberikan opsi metode penambahan sirip, metode penambahan ballast dan metode penambahan sirip dan ballast pada kapal. Metode tersebut dianalisis menggunakan maxsurf stability. Dari hasil analisis, didapatkan kondisi pada sudut yang sama yakni 15 . Nilai GZ tertinggi dimiliki oleh metode penambahan sirip dan ballast yaitu sebesar 8,762 cm. sehingga lebih direkomendasikan untuk dilakukan metode perbaikan dengan penambahan sirip dan ballast.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: No. Inventaris : 5439/DC-18/2021 Lokasi TA : 519
Uncontrolled Keywords: kapal fiberglass, stabilitas kapal, reparasi kapal, Fin, Ballast.
Subjects: DC - Teknik Perancangan dan Konstruksi Kapal > Produksi Kapal (Ship Production)
Divisions: Jurusan Teknik Bangunan Kapal > D3 Teknik Perancangan dan Konstruksi Kapal
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 17 Nov 2021 01:40
Last Modified: 22 Dec 2021 01:08
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/3381

Actions (login required)

View Item View Item