Darmawan, Muhammad Naufal Candra (2019) Analisis Perbandingan Metode Pengelasan GTAW Static Purging Gas Dengan Moving Purging Gas Pada Materia SA 240 Tipe 304 Terhadap Nilai Kekerasan, Struktur Mikro, Dan Laju Korosi Intergranular. Diploma thesis, Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.
Text
0715040049 - Muhammad Naufal Candra Darmawan - Analisis Perbandingan Metode Pengelasan GTAW _i_Static Purging Gas__i_ Dengan _i_Moving Purging Gas__i_ Pada Materia SA 240 Tipe 304 Terhadap Nilai Kekerasan.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Salah satu permasalah pada pengelasan material SA 240 type 304 adalah terjadinya korosi intergranular yang terjadi pada temperature 450°C-850°C. Salah satu cara mengatasi terjadinya korosi ini dilakukan dengan pendinginan cepat, diantaranya metode purging gas. Penelitian ini membandingkan penggunaan metode static purging gas dan moving purging gas, dengan flow rate sebesar 6 l/min, 10 l/min, dan 14 l/min setiap metode. Dari hasil pengelasan dilakukan pengujian untuk mengetahui perbandingan dari nilai kekerasan, struktur mikro dan laju korosi dari kedua metode. Struktur mikro metode static purging gas dan moving purging gas pada saat flow rate yang digunakan rendah maka morfologi yang terbentuk adalah vermicular, sedangkan ketika flow rate meningkat maka morfologi lathy ferrite akan semakin meningkat.. Untuk nilai kekerasan dengan metode static purging gas lebih tinggi dibanding metode moving purging gas pada flow rate yang sama, dan cenderung semakin turun untuk flow rate yang semakin naik. Nilai kekerasan terbesar adalah pada fusion line yaitu 196,34 HVN pada metode static purging gas dengan flow rate 6 l/min. Laju korosi dengan metode moving purging gas lebih rendah dibanding metode static purging gas pada flow rate yang sama, dan cenderung semakin turun untuk flow rate yang semakin naik. Nilai laju korosi terendah sebesar 0,1214 mm/year dengan metode moving purging gas untuk flow rate 14 l/min.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Additional Information: | No inventaris: 5230/TL-15/2019_Lokasi Ta: 373 |
Uncontrolled Keywords: | hardness, korosi, mikro, purging, stainless steel 304 |
Subjects: | TPL - Teknik Pengelasan > Pengelasan (Welding) |
Divisions: | Jurusan Teknik Bangunan Kapal > D4 Teknik Pengelasan |
Depositing User: | Unnamed user with email repository@ppns.ac.id |
Date Deposited: | 06 Dec 2019 02:13 |
Last Modified: | 19 Jul 2021 04:30 |
URI: | http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/2530 |
Actions (login required)
View Item |