Analisa Pengaruh Interpass Temperature Pengelasan Material Pipa Cu-Ni (Copper Nikel) UNS-C70600 dengan Proses Pengelasan GTAW terhadap Kekerasan dan Struktur Mikro

Rizqiawan, Muhammad (2019) Analisa Pengaruh Interpass Temperature Pengelasan Material Pipa Cu-Ni (Copper Nikel) UNS-C70600 dengan Proses Pengelasan GTAW terhadap Kekerasan dan Struktur Mikro. Diploma thesis, Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.

[img] Text
0715040014 - Muhammad Rizqiawan - Analisa Pengaruh _i_Interpass Temperature_i__ Pengelasan Material Pipa Cu-Ni _i_(Copper Nikel)_i__ UNS-C70600 Dengan Proses Pengelasan GTAW Terhadap Kekerasan Dan Struktu.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Paduan Copper-Nickel 90/10 banyak digunakan dalam berbagai macam aplikasi. Namun ada beberapa masalah yang di temui saat melakukan On The Job Training di perusahaan kontruksi tersebut. Untuk proses pengelasan GTAW pada pipa Cu-Ni (Copper Nickel) UNS-C70600 para welder kurang memperhatikan interpass temperature yang tercantum pada WPS (Welding Procedure Specification). Bagaimana pengaruh interpass temperature material pipa Cu-Ni (Copper Nickel) UNS-C70600 dengan metode pengelasan GTAW (Gas Tungsten Arc Welding) yang mengalami perlakuan interpass temperature sebesar 150ᵒC, 200ᵒC, dan 250ᵒC terhadap perubahan struktur mikro dan kekerasan. Data kekerasan dianalisis dengan metode ANOVA one way. Sedangkan data mikro diperkuat dengan hasil kuantitatif dari SEM-EDX. Sehingga hasil dari penelitian ini dapat dijadikan rujukan fabrikasi yang lebih baik untuk perusahaan kedepannya. Dari hasil penelitian ini didapatkan hasil kekerasan yang meningkat sesuai dengan input interpass temperature yang semakin tinggi. Hal ini dikarenakan material pipa Cu-Ni (Copper Nickel) UNS-C70600 merupakan material single phase. Dimana pada material ini akan membentuk dendrite pada daerah yang mengalami pemanasan paling tinggi. Dendrite terbentuk pada unsur yang memiliki titik lebur paling tinggi dan mengikat unsur yang memiliki titik lebur lebih rendah. Semakin tinggi interpass temperature maka semakin banyak dendrite yang terbentuk sehingga fasa Alfa Nickle-Rich semakin banyak. Pada pengukuran menggunakan aplikasi ImageJ didapatkan peningkatan luasan fasa Alfa Nickle-Rich pada setiap kenaikan variasi input interpass temperature. Semakin besar daerah luasan dari fasa Alfa Nickle-Rich maka semakin tinggi nilai kekerasan material tersebut

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: No inventaris: 5201/TL-15/2019_Lokasi TA: 344
Uncontrolled Keywords: cuni, struktur mikro, interpass temperature, kekerasan, SEM EDX
Subjects: TPL - Teknik Pengelasan > Pengelasan (Welding)
Divisions: Jurusan Teknik Bangunan Kapal > D4 Teknik Pengelasan
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 04 Dec 2019 06:46
Last Modified: 19 Jul 2021 05:05
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/2488

Actions (login required)

View Item View Item