Nurjannati, Sinta (2019) Penilaian Risiko pada Argon Purification Unit dengan Metode Fuzzy-based Hazard and Operability Analysis (HAZOP) di Perusahaan Gas. Diploma thesis, Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.
Text
0515040059 - Sinta Nurjannati - Penilaian Risiko pada _i_Argon Purification Unit__i_ dengan Metode _i_Fuzzy-based Hazard and Operability Analysis__i_ (HAZOP) di Perusahaan Gas.pdf Restricted to Repository staff only Download (4MB) |
Abstract
Argon Purification Unit (APU) memiliki potensi bahaya overheat dan overpressure yang dapat menyebabkan kebakaran dan ledakan. Pada tahun 2013, terjadi kebakaran pada APU tepatnya pada jalur masukan hidrogen. Perusahaan telah melakukan upaya identifikasi bahaya menggunakan HIRARC. Namun metode tersebut kurang sesuai jika diaplikasikan pada industrial safety process. Penelitian ini menggunakan metode HAZOP untuk mengidentifikasi bahaya dimana proses analisisnya melibatkan penyimpangan (deviasi) pada setiap komponen proses yang merupakan gabungan antara guidewords dan parameter, dilanjutkan dengan metode fuzzy dengan penentuan tingkat risiko yang lebih jelas dan sistematis. Hasil penelitian HAZOP diperoleh 19 risiko dimana 10 risiko tergolong risiko tingkat rendah, 8 risiko tingkat medium, dan 1 risiko tingkat tinggi. Tingkat risiko pada Argon Purification Unit dengan metode fuzzy berdasarkan identifikasi bahaya yang telah dilakukan didapatkan 4 risiko tergolong risk ranking high dengan nilai risiko 13,4; 5 risiko tergolong risk ranking medium dengan nilai risiko 8; dan 10 risiko tergolong risk ranking acceptable dengan nilai risiko 2,61. Rekomendasi yang sesuai untuk mengurangi risiko dilakukan dengan pemenuhan prosedur kerja serta membuat pengaturan jadwal preventive maintenance dan corrective maintenance.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Additional Information: | No. Inventaris : 5055/K3-15/2019 _ Lokasi TA : 708 |
Uncontrolled Keywords: | Argon Purification Unit, Fuzzy, HAZOP, penyimpangan proses, risiko |
Subjects: | K3 - Teknik Keselamatan dan Kesehatan Kerja > Identifikasi Bahaya dan Manajemen Risiko (Hazard Identification and Risk Management) |
Divisions: | Jurusan Teknik Permesinan Kapal > D4 Teknik Keselamatan dan Kesehatan kerja |
Depositing User: | Unnamed user with email repository@ppns.ac.id |
Date Deposited: | 02 Dec 2019 03:28 |
Last Modified: | 23 Jul 2021 07:09 |
URI: | http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/2421 |
Actions (login required)
View Item |