Estimasi Kebutuhan Material Dan Jam Orang Pada Pemasangan Lambung Kapal TB. Harmony VII Blok I Di PT. Kukar Mandiri Shipyard

Saputra, Rizal Septiyan Aziz (2019) Estimasi Kebutuhan Material Dan Jam Orang Pada Pemasangan Lambung Kapal TB. Harmony VII Blok I Di PT. Kukar Mandiri Shipyard. Diploma thesis, Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.

[img] Text
0216030032 - Rizal Septiyan Aziz Saputra - Estimasi Kebutuhan Material Dan Jam Orang Pada Pemasangan Lambung Kapal TB. Harmony VII Blok I Di PT. Kukar Mandiri Shipyard.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Berhubungan dengan pembangunan kapal, penggunaan pelat baja untuk pembangunan kapal perlu memperhitungkan kebutuhan material untuk membangun setiap blok. Bila material yang diperhitungkan tidak sesuai maka akan menimbulkan resiko yang sangat besar salah satunya yaitu mempengaruhi berat kapal. Sehingga dalam proses pemotongan harus memperhitungkan ukuran yang sesuai dengan gambar agar tidak banyak pelat sisa yang terbuang. Selain estimasi kebutuhan material hal yang harus diperhatikan dalam pembangunan kapal adalah jam orang. Dengan perhitungan jam orang yang matang maka pengerjaan pembangunan kapal tidak akan mengalami keterlambatan. Jika perhitungan jam orang tidak tepat akan terjadi keterlambatan dalam pembangunan kapal dan menimbulkan kerugian yang besar. Dalam Perhitungan kebutuhan material pelat maupun profil mengacu pada gambar kerja. Gambar kerja yang dibutuhkan adalah lines plan, rencana umum, konstruksi dan bukaan kulit. Dari gambar tersebut akan diketahui luasan pelat, panjang masing-masing profil. Dalam perhitungan jam orang mengggunakan rumus JO = JTK x T x waktu kerja aktif 1 hari. Waktu kerja dalam satu minggu ada 6 hari kerja dimulai dari jam 08.00 – 16.00. Dalam satu hari terdapat 7 jam kerja aktif, Jadi total jam kerja aktif dalam satu minggu adalah 42 jam/hari. Berdasarkan perhitungan didapatkan total kebutuhan material pelat yang dibutuhkan untuk pemasangan lambung kapal TB. Harmony VII blok I mempunyai berat sebesar 21482,938 Kg. Sedangkan total kebutuhan profil L mempunyai berat sebesar 19160,7714 Kg. Jam orang yang dibutuhkan adalah 2310 JO.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: No inventaris : 4897/SB-16/2019_Lokasi TA: 313
Uncontrolled Keywords: jam orang, material, tugboat, pelat, profil.
Subjects: SB - Teknik Bangunan Kapal > Manajemen Galangan Kapal
Divisions: Jurusan Teknik Bangunan Kapal > D3 Teknik Bangunan Kapal
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 21 Nov 2019 05:29
Last Modified: 22 Jul 2021 07:35
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/2271

Actions (login required)

View Item View Item