Rancang Bangun Dissolved Air Flotation Terhadap Penurunan Kadar Minyak Dan Lemak Pada Limbah Cair Industri Bir Dan Minuman Ringan

Taufiqussyakir, Ahmad Randi (2019) Rancang Bangun Dissolved Air Flotation Terhadap Penurunan Kadar Minyak Dan Lemak Pada Limbah Cair Industri Bir Dan Minuman Ringan. Diploma thesis, Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.

[img] Text
1015040013 - Ahmad Randi Taufiqussyakir - Rancang Bangun _i_Dissolved Air Flotation__i_ Terhadap Penurunan Kadar Minyak Dan Lemak Pada Limbah Cair Industri Bir Dan Minuman Ringan.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Buangan limbah industri diatur pada IPLC (Izin Pembuangan Limbah Cair). Salah satu parameter yang terdapat pada IPLC adalah minyak dan lemak. Dari hasil pengamatan fisik di lapangan dan data uji laboratorium tentang kondisi limbah dari hasil olahan effluent IPAL pada unit fish pond didapatkan hasil kadar minyak dan lemak sebesar 20 mg/L. Penelitian ini mencoba menerapkan teknologi DAF (Dissolved Air Flotation) sebagai pre -treatment dengan cara sistem flotasi udara sebagai solusi terhadap permasalahan tersebut. Hasil perhitungan diperoleh dimensi untuk tangki saturasi (L= 222 mm x D = 148,3 mm), zona kontak (100 mm x 400 mm x 500 mm), zona separasi (700 mm x 400 mm x 700 mm), zona sedimentasi (A1= 400 mm x 600 mm , A2= 200 mm x 100 mm, H= 300 mm). Hasil pengujian Prototype DAF pada tekanan 4 bar setelah adanya penambahan nozzle mampu menurunkan konsentrasi beban pencemar minyak dan lemak dari 254,7 mg/L menjadi 1,6 mg/L dengan efisiensi 99,4% dan telah memenuhi baku mutu IPLC industri bir dan minuman ringan yaitu 1,79 mg/L.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: No inventaris : 5360/PL-15/2019_Lokasi TA : 40
Uncontrolled Keywords: Dissolved Air Flotation, Industri bir dan minuman ringan, Minyak dan Lemak
Subjects: T Technology > TD Environmental technology. Sanitary engineering
Divisions: Jurusan Teknik Permesinan Kapal > D4 Teknik Pengolahan Limbah
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 20 Nov 2019 03:05
Last Modified: 21 Jun 2021 06:11
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/2222

Actions (login required)

View Item View Item