Perancangan Enclosure Pada Area Nail Plant Unit I PT. XY dan Analisa Studi Kelayakan Menggunakan BCA (Benefit-Cost Analysis)

Muhammad Taufiq, Hidayat (2015) Perancangan Enclosure Pada Area Nail Plant Unit I PT. XY dan Analisa Studi Kelayakan Menggunakan BCA (Benefit-Cost Analysis). Diploma thesis, POLITEKNIK PERKAPALAN NEGERI SURABAYA.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK PT. XY perusahaan yang produksinya menghasilkan paku dengan menggunakan mesin nail sebagai mesin produksi yang membuat paku dengan jumlah 66 mesin nail. Kebisingan yang timbul dari beroperasinya mesin nail sebesar 100,03 dB dan berdasarkan Permenaker No 13/MEN/X/2011 melebihi nilai ambang batas yang diperbolehkan yaitu 85 db untuk 8 jam kerja per hari. Perancangan enclosure pada Area Nail Plant Unit I pada PT. XY dibuat dengan tipe full enclosure dilakukan sebagai upaya pengendalian kondisi lingkungan kerja kebisingan. Pemilihan material dalam perancangan enclosure ini adalah batu bata, baja, fiberboard, kaca, kayu dan beton. Titik pengukuran kebisingan dilakukan setiap 2 meter pada plant unit I PT. XY, sehingga didapatkan pemetaan pengukuran kebisingan yang terdiri dari 91 titik. Perhitungan benefit-cost analysis (BCA) dilakukan untuk menentukan apakah proyek pembuatan enclosure dapat diterima dan dapat memberikan keuntungan pada PT. XY. Hasil perhitungan kebisingan total pada plant unit I PT. XY sebesar 114,62 dB(A) dan kebisingan dapat diturunkan menjadi 80 dB(A). Kemampuan redam enclosure yang akan dirancang memiliki kemampuan redam kebisingan minimal sebesar 34,62 dB(A). Hasil perhitungan batu bata memiliki kemampuan redam 87.51 dB(A), baja 60.28 dB(A), fiberboard 64.92 dB(A), kaca 40.12 dB(A), kayu 61.17 dB(A), beton 68.27 dB(A). Berdasarkan perhitungan benefit-cost analysis yang telah dilakukan nilai B/C alternatif pembuatan enclosure bahan batu bata adalah 17,24, bahan baja 3,2, bahan fiberboard 4,73, bahan kaca 1,47, bahan kayu 13,06, bahan beton 12,32. Diketahui bahwa semua alternatif bahan pembuat enclosure memiliki nilai B/C lebih dari satu yang artinya semua alternatif bahan pembuatan enclosure layak secara ekonomi untuk digunakan. Kata kunci: benefit-cost analysis, enclosure, kebisingan, kemampuan redam, nail plant ABSTRACT PT. XY is company that produces nail using nail machine as a production machine that makes the nail with the number 66 nail machine. Noise arising from the operation of the machine nail is 100.03 dB and based Permenaker No. 13 / MEN / X / 2011 exceeded the allowable threshold value of 85 db to 8 hours per day. The design of the enclosure in Area Nail Plant Unit I at PT. XY was made with full enclosure types carried out as an effort to control the working conditions of noise. Selection of materials in the design of enclosure are brick, steel, fiberboard, glass, wood, and concrete. Point noise measurements performed every 2 meters of the plant unit I PT. XY, so we get the mapping of noise measurement consisting of 91 points. Calculation of benefit-cost analysis (BCA) is performed to determine whether the project of the enclosure can be accepted and can provide benefits to the PT. XY. Total noise calculation results in the plant unit I PT. XY amounted to 114.62 dB(A) and the noise can be decresed to 80 dB (A). Noise reduction enclosure to be designed must have minimal noise reduction capability of 34.62 dB(A). The calculation result bricks have the noie reduction ability 87.51 dB (A), steel 60.28 dB(A), fiberboard 64.92 dB(A), glass 40.12 dB(A), wood 61.17 dB(A), concrete 68.27 dB(A). Based on the calculation of the benefit-cost analysis has been done the value of B/C alternative making enclosure material brick is 17.24, with steel material 3.2, fiberboard materials 4.73, glass materials 1.47, wood materials 13.06, concrete materials 12.32. All alternative material for the enclosure has a value of B/C is more than one, that means all the alternative materials for enclosure feasible to use from economically. Keywords: benefit-cost analysis, enclosure, noise, noie reduction ability, nail plant

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: ?? tkdkk ??
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 29 Aug 2018 03:07
Last Modified: 29 Aug 2018 03:07
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/204

Actions (login required)

View Item View Item