Analisa Desain Line Break Control Valve dengan Variasi Sudut Bending Pada KP 79.011 Project Gresem

Wijayanti, Novita Akhiri (2018) Analisa Desain Line Break Control Valve dengan Variasi Sudut Bending Pada KP 79.011 Project Gresem. Diploma thesis, Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.

[img] Text
0814040021 - Novita Akhiri Wijayanti - Analisa Desain Line Break Control Valve dengan Variasi Sudut Bending Pada KP 79.011 Project Gresem.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

Project Pipeline gas transmisi Gresik – Semarang sejauh 267 km dengan diameter pipa 28 inch akan menyalurkan gas dari Gresik menuju Semarang. Terdapat pipeline dan komponen pendukung, salah satunnya adalah Line Break Control Valve (LBCV) yang merupakan fungsi kontrol otamatis apabila terjadi kebocoran disepanjang jalur pipeline. Sebagai penghubung terdapat bending pipe under dan above ground. Oleh sebab itu penggunaan bending pipe dirancang bervariasi yaitu 30°, 45°, 60°, 90° untuk mengetahui besarnya tegangan akibat beban hydrostatic, operating, sustain, occasional dan expansion dengan menggunakan software CAESAR II. Pipeline tersebut memenuhi kriteria ketebalan minimum pipeline sesuai ASME B31.8 dengan nilai 0,469 inch. Desain permodelan bending area LBCV menggunakan 34 load case dengan nilai tertinggi tegangan yaitu, akibat beban hydrostatic sebesar 26994,1 psi, akibat beban operating 23526 psi, akibat beban sustain sebesar 21568 psi, akibat beban occasional sebesar 22461 psi, dan akibat beban expansion sebesar 17353 psi. Hasil analisa dari software CAESAR II menunjukkan bahwa nilai tegangan lebih kecil dari allowable stress. Besar biaya hot bend berbanding lurus dengan dengan besar sudut. Hasil analisa permodelan yang direkomendasikan adalah semua variasi sudut dengan biaya terendah Rp 91.728.000,- dan tertinggi Rp 189.408.000,- karena memenuhi kriteria teknis yaitu memiliki nilai tegangan di bawah allowable stress.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: No. Inventaris : 4657/TP-14/2018 Lokasi TA : 245
Uncontrolled Keywords: bending, CAESAR II, LBCV, pipeline, sudut
Subjects: TPP - Teknik Perpipaan > Piping design & Strees Analysis
Divisions: Jurusan Teknik Permesinan Kapal > D4 Teknik Perpipaan
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 24 Jun 2019 05:11
Last Modified: 21 Jul 2021 02:43
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/1656

Actions (login required)

View Item View Item