Sulisdawati, Endang (2017) ANALISA KEBUTUHAN ELEKTRODA PADA BOTTOM PLATE TANGKI 5000 MT. Diploma thesis, POLITEKNIK PERKAPALAN NEGERI SURABAYA.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK Penelitian ini dilakukan dengan simulasi pengelasan menggunakan pengelasan SMAW dengan elektroda type LB-26 diameter 2.6 mm dan material ASTM A36. Simulasi dilakukan dengan material diperkecil dan kampuh las yang disesuaikan dengan gambar arsip PT. Duta Cipta Pakar Perkasa. Simulasi dilakukan pada pengelasan 2F dengan tipe sambungan lap joint. Sebelum dan Setelah selesai pengelasan, specimen ditimbang agar didapat perhitungan secara actual. Perhitungan secara teori didapat menggunakan AutoCAD dan data secara teori didapat dengan metode pengujian makro, sehingga akan diperoleh perkiraan kebutuhan elektroda untuk pembangunan bottom plate CPO storage tank cap. 5000 MT. Dari hasil perhitungan actual dengan simulasi pengelasan dan teori dengan AutoCAD, didapatkan hasil yaitu secara actual sebesar 269.4022 Kg dengan biaya pembelian elektroda Rp 10,665,000 dan secara teori sebesar 278.64138 dengan biaya pembelian elektroda Rp. 11,060,000. Sehingga didapatkan selisih sebesar 9.2 Kg dan presentase error sebesar 3.4 %. Hasil penelitian ini diharapkan akan membantu pihak industri khususnya industry tangki. Kata Kunci : Kebutuhan elektroda, biaya elektroda ABSTRACT This research was conducted by welding simulation using SMAW welding with electrode type LB-26 diameter 2.6 mm and ASTM A36 material. The simulation is done with minimized material and welding weld that is adjusted to the image of PT. Duta Cipta Pakar Perkasa. The simulation is done on 2F welding with the type of joint joint connection. Before and After completion of welding, the specimen is weighed to obtain actual calculation. The theoretical calculations obtained using AutoCAD and theoretically obtained data with macro testing methods, so that will be obtained estimation of electrode needs for the construction of bottom plate CPO storage tank cap. 5000 MT. From the actual calculation results with welding simulation and theory with AutoCAD, the actual results obtained are 269.4022 Kg with the cost of electrode Rp 10,665,000 and theoretical amount of 278.64138 with the cost of electrode Rp. 11,060,000. So the difference is 9.2 Kg and percentage error of 3.4%. The results of this study are expected to help the industry, especially the tank industry. Keywords: Electrode requirement, electrode cost
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | T Technology > T Technology (General) |
Divisions: | Jurusan Teknik Bangunan Kapal > D3 Teknik Bangunan Kapal |
Depositing User: | Unnamed user with email repository@ppns.ac.id |
Date Deposited: | 22 Sep 2018 03:27 |
Last Modified: | 22 Sep 2018 03:27 |
URI: | http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/1188 |
Actions (login required)
View Item |