ANALISA KETERLAMBATAN PROSES REPARASI KAPAL TONGKANG “BG.RIMAU 3318ˮDI PT.DOK PANTAI LAMONGAN

Adiputra, Egick Candra (2017) ANALISA KETERLAMBATAN PROSES REPARASI KAPAL TONGKANG “BG.RIMAU 3318ˮDI PT.DOK PANTAI LAMONGAN. Diploma thesis, POLITEKNIK PERKAPALAN NEGERI SURABAYA.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Reparasi kapal merupakan sebuah proyek yang bersifat kegiatan sementara yang berlangsung dalam jangka waktu tertentu. Pekerjaan reparasi kapal harus dilakukan secepat mungkin karena menyangkut biaya sewa dok untuk kapal dan dapat menambah kepercayaan dari pihak owner kapal. Kapal tongkang BG. RIMAU 3318 adalah salah satu kapal yang sedang melakukan reparasi kapal di PT. Dok Pantai Lamongan pada bulan Maret- Mei 2017. Namun proses reparasi pada kapal tersebut terjadi keterlambatan waktu dari jadwal yang telah direncanakan. Proses reparasi yang direncanakan akan selesai pada 16 Mei 2017 mengalami kemunduran sampai 22 Mei 2017. Oleh sebab itu penulis ingin menganalisa faktor penyebab keterlambatan reparasi kapal BG.RIMAU 3318 serta akan memberikan penyelesaian agar proyek tersebut dapat terlaksana sesuai jadwal. Untuk membuat analisa keterlambatan dari proses reparasi yaitu dengan membuat perbandingan antara data perencanaan pekerjaan dengan data actual pekerjaan di lapangan. Proses reparasi pada kapal meliputi proses docking, bottom area, topside area, maindeck , Anodic/Kathodic Protection, ultrasonic test, pekerjaan tangki, pembuatan Skeg, repair anchor windlass, Replate Lambung Kiri , Replate Lambung Kanan, dan Undocking. Untuk menganalisa faktor- faktor penyebab keterlambatan, metode yang digunakan adalah diagram fishbone atau diagram tulang ikan. Setelah terbentuknya diagram fishbone, maka dapat dicari faktor- faktor penyebab keterlambatan dengan cara observasi di lapangan dan melakukan wawancara langsung kepada pekerja galangan divisi PPIC dan produksi . Dari hasil analisa diketahui bahwa presentase terbesar dari beberapa bagian pekerjaan yaitu pada pengerjaan replate lambung kanan sebesar 44%. Penyebab dari keterlambatan pengerjaan tersebut adalah terlambatnya suplai material, lamanya proses replating, serta kurangnya beberapa fasilitas pendukung seperti kompresor, alat berat, dll . Oleh karena itu solusi yang bisa diberikan yaitu membuat management proyek yang lebih spesifik dan optimal, mempercepat proses suplai material, serta penambahan beberapa fasilitas pendukung agar proyek dapat segera diselesaikan tepat pada waktunya. Dengan adanya tindakan tersebut diharapkan tidak terjadi keterlambatan lagi pada proses reparasi selanjutnya. Kata Kunci : BG.RIMAU 3318, Faktor Keterlambatan, Reparasi Kapal ABSTRACT Ship repair is a temporary activity project that lasts for a certain period of time. The ship repair should be done as soon because involves the dock rental fee and can increase the trust of the ship owner. Process of reparation BG.RIMAU 3318 is one of the vessels that are doing ship repair at PT. Dok Pantai Lamongan. However, repairs process the vessel there was a delay of 36 days from the scheduled schedule. The repair process which is planned to be completed on Tuesday 16 May 2017 have a setback until 22 May 2017. Therefore the authors want to analyze delay factors of reparation ship BG.RIMAU 3318 and will be provide solution for the project and can be implemented on schedule. To analysis the delay of the process of reparation is by making a comparison between data work planning with the actual data of the work in the field. The ship repair process includes docking, bottom area, topside area, maindeck, Anodic / Kathodic Protection, ultrasonic test, tank making, Skeg making, anchor windlass repair, Left Hull Replication, Right Hull Replat, and Undocking. To analyze factors that causes delays, a method used is fishbone diagram. After the fishbone diagram created, then can be find the factors causes delays with an observation on the field and did an interview to the shipyard workers PPIC and production division. From the analysis results it is known that t he greatest percentage of some parts of the work is on the work of the right hull replating about 44%. The cause of the delay of such work is the lat e supply of materials, the length of the replating process, the length of material supply process, and the lack of some supporting facilities such as compressors, heavy equipment, etc. Therefore, a solution that can be given is to make project management more specific and optimal, speed up the material supply process, and the addition of some supporting facilities for the project can be completed on time. With that action expected not happen again in delay at the next repair process. Keywords : BG.RIMAU 3318, Delays factors, Ship Repair

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Jurusan Teknik Bangunan Kapal > D3 Teknik Bangunan Kapal
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 22 Sep 2018 02:53
Last Modified: 22 Sep 2018 02:53
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/1178

Actions (login required)

View Item View Item