ANALISA PERBANDINGAN PRODUKTIVITAS PEMBUATAN BLOK FP PADA KAPAL PERINTIS 2000GT OLEH SUBKON YANG BERBEDA

Isnan, Syamsi Fajar (2017) ANALISA PERBANDINGAN PRODUKTIVITAS PEMBUATAN BLOK FP PADA KAPAL PERINTIS 2000GT OLEH SUBKON YANG BERBEDA. Diploma thesis, POLITEKNIK PERKAPALAN NEGERI SURABAYA.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Dalam pembangunan kapal di PT. Daya Radar Utama unit Lamongan untuk proses assembly blok FP semua di kerjakan oleh subkon. Untuk kasus ini hanya membandingkan 2 subkon. Yang dibandingkan ialah waktu penyelesaian dengan master schedule, produktivitas kedua subbkon dalam proses assembly blok FP dan beberapa penyebab perbedaan produktivitas tersebut. Dari data yang didapat dari galangan akan dibandingkan antara waktu penyelesaian assembly blok FP oleh subkon dengan master schedule. Data jam orang di peroleh dari hasil wawancara dengan subkon antara lain jumlah pekerja, jam kerja, berat blok, fasilitas dan waktu penyelesaian. Dari hasil perhitungan standar produktivitas kerja tersebut nanti akan muncul perbandingan antara standart produktivitas kerja subkon1 dan subkon2 mana yang lebih baik antara kedua subkon tersebut. Setelah itu menganalisa faktor-faktor yang menyebabkan terjadinya perbedaan standart produktivitas kerja antar a kedua subkon dengan cara wawancara. Berdasarkan data yang telah di peroleh dari subkon dan galangan maka untuk proses pengerjaan assembly blok FP masih memenuhi batas waktu, karena dari master schedule tertulis untuk assembly blok FP membutuhkan waktu ±45 hari sedangkan berdasarkan data realisasi assembly blok FP untuk subkon1 membutuhkan waktu 25 hari dan subkon2 membutuhkan waktu 20 hari. Dari perhitungan standart produktivitas kerja assembly blok FP untuk subkon1 ialah 14,17 Kg/JO, sedangkan standart kerja untuk subkon2 ialah 15,74 Kg/JO. Perbedaan standart produktivitas kerja tersebut disebabkan oleh berkurangnya jumlah pekerja, kurangnya fasilitas scaffolding dan rusaknya mesin las Kata kunci : standart produktivitas kerja, assembly blok FP, subkon ABSTRACT In ship construction at PT. Daya Radar Utama Lamongan unit for FP block assembly process is all done by subkon. For this case only compare 2 subcon. Compared is the time of completion with the master schedule, the productivity of the two sub-discounts in the FP block assembly process and some of the causes of the productivity differences. From data obtained from shipyard will be compared between time of FP block assembly block by subkon with master schedule. Clock data obtained from interviews with subcontractors, among others, the number of workers, working hours, weight of blocks, facilities and time of completion. From the result of calculation of work productivity standard, there will be a comparison between standard work productivity of subkon1 and subkon2 which is better between the two subcon. After that analyze the factors that cause the difference of standard work productivity between the two subcon by way of interview. Based on the data that has been obtained from subkon and shipyard, for the assembly process block FP still meet the deadline, because of master schedule written for FP block assembly takes ± 45 days while based on realization data of FP block assembly for subkon1 takes 25 days and Subkon2 takes 20 days. From the calculation of standard work productivity of assembly block FP for subkon1 is 14,17 Kg / JO, while work standard for subkon2 is 15,74 Kg / JO. The standard difference in work productivity is due to the decrease in the number of workers, the lack of scaffolding facilities and the destruction of welding machines Keywords: standart productivity work, assembly block FP, subcon

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Jurusan Teknik Bangunan Kapal > D3 Teknik Bangunan Kapal
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 22 Sep 2018 02:38
Last Modified: 22 Sep 2018 02:38
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/1172

Actions (login required)

View Item View Item