MODIFIKASI SISTEM PENGENDALIAN ARUS MOTOR AC 3 FASA 1/6 HP PENGGERAK ROLL PADA COLOUR HEAD MESIN PRINTING DENGAN MENAMBAHKAN MODUL MT4W-AA-41 (Studi Penerapan di PT. Mitra Mulia Makmur)

Lestari, Dwi (2017) MODIFIKASI SISTEM PENGENDALIAN ARUS MOTOR AC 3 FASA 1/6 HP PENGGERAK ROLL PADA COLOUR HEAD MESIN PRINTING DENGAN MENAMBAHKAN MODUL MT4W-AA-41 (Studi Penerapan di PT. Mitra Mulia Makmur). Diploma thesis, POLITEKNIK PERKAPALAN NEGERI SURABAYA.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Motor 3 fasa yang digunakan pada mesin printing di PT. Mitra Mulia Makmur salah satunya berfungsi menggerakkan roll pada colour head untuk pengaturan jumlah tinta. Motor tersebut sering kali mengalami kerusakan, karena penyetelan screw pada colour head oleh operator yang tidak terkendali. Kebutuhan jumlah tinta yang sedikit mengharuskan penyetelan screw dikencangkan sehingga menyebabkan terjadinya overload. Overload pada motor dapat meningkatkan arus motor sehingga motor mengalami overcurrent, akibatnya sering terbakar pada belitan motor. Modifikasi dengan menambahkan modul MT4W-AA-41 merupakan salah satu cara sistem pengendalian arus motor 3 phasa. Selain itu, modul tersebut juga menampilkan arus yang mengalir pada motor. Jika arus pada motor bekerja melebihi dari settingan modul maka lampu indikator akan menyala serta alarm. Apabila tidak ada tindakan oleh operator selama timer menyala maka motor 3 fasa mengalami trip. Berdasarkan pengujian yang telah dilakukan modifikasi tersebut memiliki persentase error sebesar 0,1 % – 0,3 %. Penambahan modul tersebut dapat mengetahui variasi arus motor yang dapat dipantau oleh operator . Selain itu, dapat mendukung program pemeliharaan motor 3 fasa serta memperlancar proses produksi di PT. Mitra Mulia Makmur. Kata Kunci : Motor Induksi 3 Fasa, Overcurrent, Modul MT4W-AA-41. ABSTRACK 3 phase motor used in printing machine at PT. Mitra Mulia Makmur one of them works to move the roll on the color head to set the amount of ink. The motor is often damaged, because the adjustment of screw on the color head by the operator is not controlled. The need for a small amount of ink requires that the screw adjustment be tightened to cause overload. Overload on the motor can increase the motor current so that the motor overcurrent, consequently often burned on the winding motor. Modification by adding the MT4W-AA-41 module is one way of 3-phase motor current control system. In addition, the module also displays the current flowing on the motor. If the current on the motor works beyond the module setting then the indicator light will light up as well as the alarm. If there is no action by the operator as long as the timer is on, then the 3 phase motor has trip. Based on the test that has been done the modification has a percentage error of 0.1% - 0.3%. The addition of the module can know the variation of motor currents that can be monitored by the operator. In addition, it can support 3 phase motor maintenance program and facilitate the production process at PT. Mitra Mulia Makmur. Keywords: 3 Phase Motors, Overcurrent, MT4W-AA-41 Modules.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Jurusan Teknik Kelistrikan Kapal > D3 Teknik Kelistrikan Kapal
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 20 Sep 2018 04:42
Last Modified: 20 Sep 2018 04:42
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/1008

Actions (login required)

View Item View Item